Terkadang saya heran dengan hasil dari tindakan yang kita lakukan. Meskipun saya sudah sangat meyakini teori keilmuan yang saya dalami selama puluhan tahun ini, yaitu hipnosis dan Neuro Linguistic Programming (NLP), namun ada kalanya hasil dari penerapan keilmuan ini berada di luar nalar saya. Profesi saya sekarang selain penulis adalah terapis dan pembicara publik. Namun dalam beberapa kesempatan, saya juga menjadi coach dan mentor. Namun gegara hasil yang sering ajaib itu, personal brand saya jadi tak jauh dari dukun atau paranormal, wkwkwk.
Beberapa waktu sebelum pandemi covid melanda dunia, saya dihubungi oleh adik kelas kampus, yang saat itu sudah menjadi wali murid salah satu SMP Negeri di Yogyakarta. Kawan ini menceritakan mengenai kegundahan para wali murid lain, gegara tim peleton inti (Tonti) anak-anak mereka belum pernah menjadi juara dalam setiap lomba yang mereka ikuti.
Di Yogyakarta setiap tahun bisa diadakan beberapa kali perlombaan baris berbaris tergantung momen dan penyelenggaranya. Salah satu ajang Lomba Baris Berbaris (LBB) paling bergengsi adalah LBB yang diadakan di kampus UGM yang diikuti oleh siswa setingkat SMP/SMA. Dalam ajang seperti inilah tak jarang harga diri sekolah dipertaruhkan. Sekolah yang berhasil memboyong piala akan menjadi buah bibir di antara siswa, guru, bahkan orangtua murid.
Maka tak heran jika ada sekolah yang belum pernah menyabet gelar juara membuat semua warga sekolah menjadi galau. Tak luput pengaruhnya pula kepada ibu-ibu wali murid, yang juga ingin bisa ikut membanggakan sekolah anaknya.
Rupanya ada salah satu wali murid ini yang sering menyimak tulisan saya, baik di FB maupun grup WhatsApp alumni. Mungkin saking gundahnya menghadapi kondisi peleton inti sekolah anaknya, dia kemudian mengusulkan untuk melakukan hipnotis kepada anggota Tonti ini. Saya mahfum dengan ide ini, karena efek tontonan di layar kaca dan medsos yang menggambarkan seolah dengan hipnosis, semua masalah.bisa diselesaikan. Instant pula!
Setelah memperoleh persetujuan dari wali murid lain, kawan ini akhirnya menghubungi saya. Tentu saya tidak bisa langsung menyetujui usulan tersebut. Karena saya sangat paham dengan cara kerja hipnosis. Saya menggali dulu mengenai latar belakang tim ini. Apa goal mereka. Bagaimana pelatihan mereka. Apakah ada pelatih dan juga coach-nya, dlsb.
Setelah memperoleh informasi yang saya perlukan, saya kemudian menyusun sebuah program setengah hari untuk tim ini dengan topik the power of outcome.
Dibantu oleh beberapa praktisi NLP Yogyakarta, kami memberikan pemahaman mengenai pentingnya menentukan sebuah tujuan. Tentu saja saya berikan materi WellFormed Outcome (WFO) dengan retorika yang lebih sederhana dan banyak permainannya. Namun yang lebih membuat anak-anak muda ini antusias adalah ketika beberapa kawan mereka saya hipnosis dan mampu melakukan hal yang menurut mereka aneh. Misal, bahasa Inggrisnya menjadi lancar. Atau, ada kawan yang gerak pencak silatnya menjadi sangat luwes dan powerfull.
Kami akhiri sesi motivasi hari itu dengan timeline coaching. Kami sediakan 4 lembar origami beda warna, untuk kemudian meminta mereka menuliskan WFO mereka di warna favoritnya. Teknik ini sangat keren karena bisa membawa peserta menuju masa depan, dan bisa merasakan euforia kemenangan saat itu. Dengan jumlah peserta sekitar 40-an siswa, dibutuhkan waktu hampir setengah jam untuk menuntaskan sesi ini.
Sesi motivasi itu dilakukan di hari Sabtu, dan keesokan harinya mereka bertanding di ajang LBB Bulak Sumur. Tahukah bagaimana hasilnya, Kawan?
Jika Anda mengira mereka menjadi juara pertama, itu tandanya Anda terlalu banyak mengikuti seminar motivasi, wkwkwk.
Tapi keajaiban memang terjadi. Minggu sore adik kelas saya mengabarkan, nyaris tak percaya. Tim peleton inti SMP anaknya masuk 3 besar. Sesuatu yang belum pernah terjadi selama bertahun-tahun belakangan. Kabar kemenangan itu pun terlambat mereka dapatkan karena ada peristiwa aneh bin ajaib yang terjadi di ajang LBB tahun itu. Mestinya mereka harus puas berada di peringkat 4, namun rupanya tim lain yang semestinya berada di peringkat 3, tetiba saja berbaris menyerong sampai naik ke trotoar. Meskipun kerapian tetap terjaga, namun hal ini berakibat tim tersebut terkena diskualifikasi. Alhasil tim Tonti anak kawan saya tadi merangsek naik ke posisi 3.
Mungkin Anda bertanya-tanya, apa hebatnya materi the power of outcome? Anda bisa kok googling mengenai kekuatan sebuah tujuan, dan pasti akan memperoleh banyak jawaban. Kalau saya sih meyakini bahwa tujuan yang kuat bisa mengalahkan logika.
Tujuan yang kuat dalam NLP mesti mengandung minimal 5 unsur, yaitu:
1. Spesifik & jelas
2. Masuk akal & ekologis
3. Terukur
4. Kalimat positif
5. Berada dalam kendali kita
Di akhir pesan WhatsApp-nya kawan saya bertanya, "Mas Dewo kirim jampi-jampi ya, sampai-sampai tim lawan nabrak trotoar?"
Betul kan, meskipun menggunakan teknik NLP yang super ilmiah, saya tetap dianggap dukun! Wkwkwk
Tabik
-haridewa-
The Storyteller Coach
www.thecafetherapy.com
Note: Gambar hanya pemanis, tidak menggambarkan isi tulisan.